Spiga

Kotak Hitam AF 447 di Kedalaman 3.000 Meter


PARIS, KOMPAS.com — Pejabat penerbangan Perancis mengatakan, mereka mungkin tidak akan bisa menemukan kotak hitam Air France yang hilang di Laut Atlantik.

Pihak berwenang menjanjikan adanya penyelidikan yang mendalam, tetapi dia mengatakan, keadaan di lapangan sangat sulit.

Pesawat AF 447 ini sedang dalam perjalanan dari Rio de Janeiro ke Paris dengan membawa 228 penumpang pada Senin ketika kemudian hilang di atas Laut Atlantik. Puing pesawat dilaporkan sudah ditemukan sekitar 650 kilometer lepas pantai Brasil dan kapal-kapal angkatan laut sekarang sudah mengitari wilayah tersebut.

Menurut para pejabat Brasil dan Perancis, tidak diragukan lagi bahwa puing-puing tersebut berasal dari pesawat yang hilang. Dalam jumpa pres di Paris, pejabat penerbangan Perancis mengatakan, mereka akan mengeluarkan laporan awal pada akhir Juni.

Kepala Badan Penyelidikan di Departemen Penerbangan Sipil Perancis Paul-Louis Arslanian mengatakan, sebelum tinggal landas, pesawat tampaknya tidak memiliki masalah sama sekali. Arslanian menambahkan bahwa mereka tidak mau berspekulasi dan penting sekali mereka melakukan pengecekan terhadap semua kemungkinan yang ada.

"Tragedi ini—terburuk dalam sejarah penerbangan negeri ini—terjadi di daerah yang sulit, jadi penyelidikan tidak akan mudah, tetapi kami tidak akan menyerah begitu saja," kata Arslanian. Dia mengatakan, kapan persisnya kecelakaan itu terjadi belum diketahui, dan juga apakah kapten menguasai pesawat ketika itu.

Kapal Angkatan Laut Brasil tiba di lokasi kecelakaan pada Rabu pagi dan mereka melaporkan cuaca buruk di kawasan. Tiga kapal barang sudah tiba di daerah tersebut setelah diminta untuk membantu operasi. Perancis mengirim kapal peneliti yang dilengkapi dengan dua kapal selam kecil.

Kotak hitam pesawat yang biasanya bisa memberikan informasi mengenai apa yang terjadi, bisa mengirim sinyal selama 30 hari. Namun, para pejabat mengatakan, kotak itu mungkin ada di kedalaman 3.000 meter.

Arslanian mengatakan tidak optimistis akan bisa menemukan kotak hitam karena dasar lautan yang sulit diduga. "Tanpa kotak hitam, akan sulit sekali mengetahui fakta yang ada. Namun, kami bisa mencapai kesimpulan kira-kira apa yang terjadi. Sampai detik-detik terakhir, kami masih berharap bahwa ini hanya kehilangan kontak biasa. Sulit sekali menerima kenyataan akan bencana seperti ini," ujarnya.

Perancis akan mengadakan misa khusus untuk mengenang para korban, sementara di Brasil telah dinyatakan hari berkabung nasional selama tiga hari. Kebanyakan korban adalah warga Brasil dan Perancis, dengan penumpang lain berasal dari 32 negara.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Bentangan Bangkai Pesawat di Samudra Atlantik


FERNANDO DE NORONHA, KOMPAS.com — Sebuah kursi pesawat, jejak tumpahan bahan bakar, dan kepingan pesawat berwarna putih membentang sepanjang 3 mil di Samudra Atlantik, 400 mil timur laut Fernando De Noronha, lepas pantai kepulauan Brasil. Puing-puing itu telah dipastikan sebagai pesawat Air France yang mengangkut 228 orang dan hilang pada Minggu (31/5) waktu setempat atau Senin WIB saat dalam perjalanan dari Rio de Janeiro menuju Paris.


"Saya pastikan puing-puing dalam bentangan 5 kilometer itu berasal dari pesawat Air France," kata Menteri Pertahanan Brasil Nelson Jobim dalam keterangan persnya di Rio. Nelson Jobim menerangkan, tidak ada tanda kehidupan dari lokasi kecelakaan tersebut.

"Kami terus berjuang di tengah kondisi cuaca yang tidak bersahabat di zona perairan dengan kedalaman 7.000 meter (untuk menemukan korban Air France)," kata Perdana Menteri Perancis Francois Fillon kepada parlemen di Paris, Selasa. Pilot militer Brasil pertama kali menemukan puing-puing pesawat dengan nomor penerbangan 447 itu terapung di dua wilayah yang terpisah sekitar 60 kilometer. Wilayah itu tidak jauh dari rute penerbangan Air France tersebut. Penyebab kecelakaan pesawat tidak akan diketahui sampai kotak hitam pesawat tersebut ditemukan dalam perkiraan waktu beberapa hari atau minggu.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Jago Melawan Badai, Airbus A330-200 Jatuh Juga


PARIS, KOMPAS.com — Pesawat Airbus A330-200 milik Air France yang hilang dikhawatirkan jatuh ke Samudra Atlantik setelah tersambar petir. Demikian pernyataan pihak Air France, Senin (1/6).

Pesawat yang mengangkut 228 orang itu, terdiri atas 216 penumpang dan 12 awak pesawat, diduga mengalami kerusakan sistem elektronik akibat tersambar petir saat menembus badai yang mengamuk di atas samudra yang memisahkan Benua Amerika dan Eropa itu.

Pihak perusahaan juga mengonfirmasi bahwa semua penumpang pesawat tersebut kemungkinan meninggal dunia dalam kecelakaan yang disebut terburuk dalam sejarah Air France dalam satu dekade terakhir. "Tanpa keraguan lagi kami menyatakan bahwa kami mengalami bencana penerbangan. Semua bagian perusahaan ikut merasakan duka keluarga korban," kata Air France Chief Executive Pierre-Henri Gourgeon.

Menteri Lingkungan Perancis Jean-Louis Borloo mengatakan, Pemerintah Perancis telah mengesampingkan kemungkinan terjadinya pembajakan pesawat dan menyatakan pesawat tersebut mengalami kecelakaan. "Tidak ada tanda-tanda di radar Spanyol, Maroko, atau Perancis. Kami yakin kemungkinan yang paling buruk telah terjadi," kata Borloo.

Menteri tersebut juga mengatakan, pada saat pesawat naas itu melintas memang sedang berlangsung badai yang luar biasa hebatnya. "Pesawat tersebut biasanya bisa menghadapi badai, tapi kali ini ada sesuatu yang lain yang terjadi," kata Borloo.

Menteri tersebut adalah pejabat tinggi Perancis yang dikirim ke Bandara Charles de Gaulle, Paris, untuk menemui keluarga korban yang saat ini telah mendapat pendampingan psikologis dan medis.

Pesawat bernomor penerbangan AF 447 itu mengirim pesan secara otomatis bahwa telah terjadi kerusakan sirkuit elektronik pada pukul 02.14 GMT atau empat jam setelah meninggalkan Rio de Janeiro, kata Gourgeon. "Kemungkinan paling besar adalah pesawat itu tersambar petir saat melewati daerah badai dengan turbulensi yang kuat, yang memicu masalah," kata Direktur Komunikas Air France Francois Brousse.

Penumpang pesawat yang hilang itu terdiri atas 126 pria, 82 perempuan, serta 7 anak-anak dan bayi. Sementara itu, awak pesawat terdiri atas 9 pramugari dan 3 pilot. Penumpang pesawat terdiri atas berbagai bangsa.

Pesawat itu berangkat dari Rio pukul 19.00 waktu setempat dan diperkirakan tiba di Paris pada pukul 11.15 waktu setempat setelah menempuh perjalanan sepanjang 9.145 kilometer dengan waktu tempuh 10 jam 20 menit.

Angkatan Udara Brasil telah menerbangkan pesawat-pesawatnya untuk melakukan pencarian. Perancis juga mengirim pesawat pengintainya dari Senegal untuk mencari pesawat malang tersebut.

Pemerintah Perancis langsung membuat posko darurat menyikapi bencana tersebut. Presiden Nicolas Sarkozy dijadwalkan akan menemui keluarga korban di Bandara Charles de Gaulle. Sang presiden juga memerintahkan agar pencarian terus dilakukan untuk mencari para korban.

Pihak Air France mengatakan, para awak yang bertugas dalam penerbangan itu merupakan awak senior yang berpengalaman. Sang kapten pesawat memiliki 11.000 jam terbang. Pihak Airbus mengatakan, pesawat itu telah melakukan 2.500 kali penerbangan dengan total 18.800 jam terbang.

Saham Air France jatuh di bursa saham setelah kabar kecelakaan pesawat itu diberitakan. Sepekan sebelumnya perusahaan itu mengumumkan kerugian bersih pertamanya sejak perusahaan itu merger dengan maskapai penerbangan Belanda, KLM, pada 2003.

Air France mengalami kecelakaan pesawat fatal terakhir kali pada 25 Juli 2000 saat pesawat Concorde mereka jatuh di dekat Bandara CDG setelah lepas landas. Sebanyak 109 orang tewas dalam kecelakaan tersebut. Penyelidikan menemukan, pesawat meledak setelah potongan karet dari pesawat lain masuk ke sistem mesin pesawat supersonik tersebut.

Kecelakaan lainnya terjadi pada 3 Agustus 2005 akibat pesawat A340 Air France, dengan 309 penumpang, tergelincir waktu mendarat di Bandara Internasional Pearson di Toronto, Kanada. Saat kecelakaan terjadi, hujan lebat sedang mengguyur bandara. Sebanyak 14 orang terluka ringan.

Kecelakaan pesawat itu juga mengakibatkan harga saham BNP Paribas turun sedikit akibat kabar burung menyebutkan, salah satu petinggi perusahaan asuransi tersebut berada di pesawat naas tersebut. Namun, kabar itu langsung dibantah bank sentral Perancis. (AFP/ink)

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

MU Setuju Jual CR7 ke Madrid


MADRID, KOMPAS.com - Manchester United (MU) akhirnya menyerah juga dalam usahanya mempertahankan Cristiano Ronaldo (CR7). Beberapa media massa Spanyol Selasa (12/5) mengatakan, MU sudah menandatangani persetujuan dengan Real Madrid mengenai transfer pemain berjuluk CR7 itu.

Berdasarkan persetujuan itu, MU akan mengizinkan Ronaldo pergi ke Madrid, setelah musim kompetisi ini atau bulan Juni nanti. Menurut El Pais, MU membuat syarat, transfer minimal buat Ronaldo adalah 80 juta euro (sekitar Rp1,1 trilun).

Madrid kembali memburu Ronaldo, setelah Florentino Perez muncul sebagai calon presiden klub. Mantan presiden Madrid yang pernah membuat proyek Los Galacticos itu ingin kembali meneruskan proyeknya.

Ronaldo akan menjadi salah satu bintang yang diharapkan menghiasi Los Blancos. Peres direncanakan akan mengumumkan pencalonannya dalam pemilihan kepala klub tersebut. Dia dikabarkan telah membahas pembayaran sejumlah uang transfer dengan agen Ronaldo, Jorge Mendes.

"Tetapi, Perez mempertimbangkan merekrut gelandang AC Milan asal Brasil, Ricardo Kaka. Sebab, kaka lebih murah dibandingkan Ronaldo" tulis El Pais.

Bulan lalu, Ronaldo yang dikontrak MU hingga 2012 menegaskan, dia merasa bahagia di Manchester. Bahkan, dia juga mengatakan sudah melupakan keinginan pindah ke Madrid. Namun, indikasi bahwa Madrid masih menginginkannya belum juga luntur. (AFP/ANT)

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Antasari Dituduh Citrakan Nasrudin Musuh Negara


JAKARTA, KOMPAS — Tersangka Antasari Azhar dituduh mencitrakan Nasrudin Zulkarnaen sebagai musuh negara. Dengan cara itu, Antasari membohongi kedelapan tersangka lainnya sampai akhirnya terjadi pembunuhan terhadap Nasrudin. Demikian rangkuman wawancara dengan Deni Pamungkas, pengacara tersangka Sigid Haryo, dan Doktor Adrianus Meliala, Kriminolog UI, Selasa (12/5). Pengacara Antasari, Juniver Girsang, membantah tuduhan tersebut dan menilainya lemah.

”Antasari mengatakan bahwa Nasrudin itu musuh negara, bukan hanya kepada kedelapan tersangka, tetapi juga kepada Kapolri Bambang Hendarso Danuri dan Menko Polhukam Widodo AS,” ungkap Adrianus.

Mantan penasehat ahli Kapolri ini memaparkan, pencitraan Antasari, Ketua KPK nonaktif, terhadap Nasrudin sebagai musuh negara ini bisa menyeret Antasari sebagai dalang pembunuhan Nasrudin.

”Antasari dengan sengaja membuat sugesti, lalu mengondisikan pencitraan tersebut sebelum akhirnya minta bantuan salah seorang tersangka untuk membunuh Nasrudin. Dengan dasar itu, polisi bisa menuduh dia sebagai dalang pembunuhan,” ucap Adrianus.

Deni pun membenarkan. Ia mengatakan, baik Sigid, Komisaris Utama PT Pers Indonesia Merdeka, maupun mantan Kapolres Jakarta Selatan Komisaris Besar Wiliardi Wizar mengaku, Antasari mengecap Nasrudin sebagai musuh negara.

Menurut Deni, Januari 2009, Antasari mengadu kepada Kapolri bahwa dirinya diteror. Diteror oleh siapa, Antasari tidak menyebutkan.

Tim investigasi

Karena pelaku terornya masih gelap, maka Kapolri kemudian membentuk tim tujuh yang kala itu dipimpin Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Chairul Anwar.

”Tim ini dibentuk untuk menginvestigasi siapa yang meneror Antasari. Bahkan klien saya mengaku ikut membantu biaya operasional tim ini. Klien saya mau membantu pendanaannya karena adanya sebutan, 'musuh negara',” ucap Deni.

Karena Antasari menganggap tim bentukan Kapolri lamban, maka Antasari minta tolong kepada Wiliardi.

”Klien saya memang kembali memberi bantuan dana berupa cek giro senilai Rp 500 juta kepada Wiliardi. Tetapi uang tersebut untuk membiayai usaha investigasi tentang siapa si musuh negara yang disebut-sebut Antasari itu. Jadi, bukan untuk membiayai pembunuhan,” tegas Deni.

Mata rantai

Adrianus membenarkan cerita Deni. Meski demikian, Deni dan Meliala mengakui, ada mata rantai yang hilang dalam kasus pembunuhan ini yang membuat perintah investigasi menjadi perintah eksekusi terhadap Nasrudin.

Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Wahyono menjelaskan, Antasari diduga minta bantuan Sigid untuk membereskan Nasrudin.

Sigid lalu melibatkan Wiliardi, pengusaha Jerry Kusmawan (52), dan Eduardus Ndopo Mbete alias Edo (38) sebagai perantara. Selanjutnya, Edo menyuruh empat pria membunuh Nasrudin. Keempat pria adalah Heri Santosa (34), Hendrikus Kia Walen (37), Fransiskus Tadon Kerans (38), dan Daniel Daen.

Deni menduga, tanpa sepengetahuan Wiliardi maupun Sigid, Antasari bertemu dengan tersangka Edo. Pertemuan inilah yang kemudian mengubah perintah investigasi menjadi perintah eksekusi terhadap Nasrudin,” tutur Deni.

Tentang hal ini, Adrianus berkata, ”Bahwa ada mata rantai yang hilang setelah Wiliardi, benar. Tetapi apakah mata rantai yang hilang ini menjelaskan perubahan perintah dari investigasi menjadi eksekusi, saya tidak tahu”.

Juniver menganggap tuduhan terhadap Antasari lemah. ”Seharusnya setelah klien saya minta perlindungan Kapolri, cerita selesai. Tidak ditarik-tarik sampai sejauh itu,” bantahnya.

Sumber : kompas.com


Selengkapnya...

Atlantis Dipastikan Menuju Hubble Senin


CAPE CANAVERAL, KOMPAS.com — Setelah beberapa bulan tertunda, Badan Penerbangan dan Antariksa AS (NASA) memastikan pesawat ruang ulang alik antariksa Atlantis dapat diluncurkan Senin (11/5) menuju Teleskop Ruang Angkasa Hubble. Beberapa manajer misi peluncuran memastikan Atlantis siap diluncurkan untuk misi perbaikan Hubble yang kelima dan terakhir kalinya.

Pesawat ulang alik juga telah disiagakan di lokasi peluncuran sebagai antisipasi apabila Atlantis rusak selama dalam penerbangan dan 7 astronotnya perlu diselamatkan. Beberapa prakirawan memperkirakan dukungan cuaca bagi peluncuran Atlantis mencapai 80 persen.

Sementara kondisi cuaca juga diperkirakan mendukung di lokasi pendaratan darurat Atlantis di Spanyol walaupun hujan dengan intensitas rendah diperkirakan turun besok. Awak Atlantis akan mengadakan 5 misi berjalan di ruang angkasa untuk memasang kamera dan perlengkapan di Hubble selain memperbaiki instrumen sains yang rusak di teleskop itu. Misi yang akan menelan dana lebih dari 1 miliar dollar AS ini semula dijadwalkan Oktober tahun lalu, tetapi gangguan kritis pada observatori orbit mengakibatkan misi tersebut tertunda.

"Atlantis telah tertahan di Bumi dalam waktu yang cukup lama sehingga para awaknya sudah tidak tahan lagi untuk terbang bersamanya. Semoga saja tidak ada halangan hari Senin," kata Direktur Peluncuran Atlantis Mike Leinbach.

Astronot terakhir kali mengunjungi Hubble tahun 2002. NASA ingin mengganti suku cadang usang teleskop ini sehingga obyek ruang angkasa dapat diabadikan dengan maksimal dalam 5 hingga 10 tahun mendatang. Beberapa ilmuwan berharap gambar-gambar yang diabadikan Hubble dapat mencapai hasil lebih spektakuler dengan adanya instrumen sains baru yang akan diterbangkan Atlantis.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Conte Bawa Bari ke Serie-A

ROMA, KOMPAS.com - Mantan pemain Juventus, Antonio Conte, sukses membawa Bari promosi ke Liga Serie-A Italia, tanpa menendang bola. Bari memastikan promosi, setelah Jumat (85/) malam Livorno kalah 0-1 Triestina.

Di puncak klasemen, Bari mengumpulkan nilai 73. Mereka sudah pasti promosi, karena sudah tak mungkin terkejar oleh Livorno yang berada di urutan ketiga. Apalagi, Livorno tinggal menyisakan 3 pertandingan, sedangkan tim lain masih menyisakan 4 pertandingan.

"Kami memulai kompetisi dengan sasaran utama mengembalikan semangat publik San Nicola. Mereka sudah terlalu lama kecewa," kata Conte.

"Ini menimbulkan perasaan hebat di seluruh Kota Bari. Saya juga sangat bahagia dengan para pemain," tambahnya.

Bari memimpin klasemen Liga Serie-B sejak 28 Februari. Sabtu (9/5), mereka akan menghadapi Piacenza. Jika menang lagi, Bari memperbesar peluang juara. Tim yang bersaing dengan Bari tinggal Parma yang mengantongin nilai 68, selisih 5 poin dari Bari.

"Kami semakin sadar bisa meraih ambisi setinggi mungkin. Sekarang, kami akan menikmati pesta dulu. Ini prestasi luar biasa buat kami. Saya tak tahu apakah ini sebuah mimpi," ujar Conte.

"Lepas dari itu, kami memang pantas promosi ke Serie-A. Kami sudah menunjukkan permainan yang bagus sejak awal," tambahnya.

Bari terakhir merasakan Liga Serie-A pada musim 2000-01, ketika pemain muda mereka, Antonio Cassano, mulai masuk tim inti. Namun, sejak degradasi, Bari seperti kehilangan penonton. Setiap bermain, stadion seperti kosong.

Musim ini, Bari hanya menargetkan berada di papan tengah. Namun, Conte mampu membawa tim melampaui target, bahkan bisa meraih prestasi optimal.

"Kami sadar bisa meraih sukses besar, setelah membeli Stefano Guberti, Vitalii Kutuzov,dan Davide Lanzafame. Sejak itu, kami tak pernah terhentikan," lanjutnya.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Barcelona akan Banding Soal Hukuman


BARCELONA, KOMPAS.com - Barcelona akan mengajukan banding atas hukuman yang diterima Daniel Alves dan Eric Abidal. Harapannya, kedua pemain tersebut bisa dimainkan pada final Liga Champions lawan Manchester United (MU), 27 Mei nanti di Roma.

Pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions, Daniel Alves terkena kartu kuning. Dia sudah mendapat kartu kuning di pertandingan sebelumnya, sehingga tak bisa tampil di final. Sedangkan Abidal mendapat kartu merah pada pertandingan itu. Menurut Barcelona, kartu yang diterima kedua pemain itu tidak selayaknya didapatkan.

"Tentu, kami akan mengajukan banding ataskartu yang didapatka Alves dan Abidal," jelas pelatih Barcelona, Pep Guardiola.

Guardiola juga mengatakan, pemain MU Darren Fletcher juga seharusnya boleh tampil di final, meski pada pertandingan semifinal lawan Arsenal juga terkena kartu merah. MU juga mengajukan banding, karena merasa Fletcher tidak melakukan pelanggaran. UEFA sendiri akan membuat keputusan soal banding tersebut pada Senin (11/5).

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Valencia Buka Gerbang Juara Barcelona


VALENCIA, KOMPAS.com - Valencia membuka gerbang juara bagi Barcelona usai membekuk Real Madrid 3-0 dalam lanjutan Divisi Primera La Liga. Barcelona hanya perlu menang atas Villarreal untuk memastikan gelar juara.

Bermain di depan publik sendiri, Valencia tampil agresif sejak awal. Koordinasi serangan David Silva-Juan Mata-dan David Villa benar-benar merepotkan Fabio Cannavaro dkk.

Pergerakan Silva di tengah dan cepatnya aliran umpan silang dari Joaquin dan Mata membuat barisan tengah Madrid kesulitan menentukan fokus pengawalan.

Iker Casillas juga sempat dibuat berkeringat oleh sejumlah tendangan spekulasi Silva dan Villa. Toh, setelah 28 menit jatuh bangun, gawang Casillas bobol juga oleh Juan Mata. Memanfaatkan umpan Villa, Mata melepaskan tembakan datar ke arah sudut kanan gawang Casillas. Kaki Casillas berhasil mengenai bola, namun bola berbelok lebih tajam ke sudut kanan bawah gawangnya.

Denyut tekanan Valencia semakin teratur dan tak terbendung. Madrid yang belum sempat memahami permainan lawan kembali kecolongan gol kedua Valencia di menit ke-32. Kali ini, Casillas dipermalukan oleh Silva. Setelah menguasai umpan Mata, Silva melayangkan bola ke sudut kanan gawang Casillas. Casillas juga sempat menepis bola. Namun, lagi-lagi, itu cuma membuat bola lebih cepat menghujam ke sudut kanan atas gawangnya.

Valencia makin menguasai permainan. Akurasi dan kecepatan umpan di berbagai sisi lapangan membuat Madrid terpaksa bertahan. Namun, Valencia sepertinya harus cukup puas menutup babak pertama dengan skor 2-0.

Tak kenal lelah, Valencia memulai babak kedua dengan tempo tinggi. Lagi-lagi, Madrid tidak fokus menghadapi gempuran lawan.

Setelah mencari-cari celah, Mata memutuskan melepaskan tembakan jarak jauh ke gawang Casillas pada menit ke-53. Bola tepat mengarah ke tengah gawang. Kali ini Casillas lebih cermat mengantisipasi ancaman. Usaha Mata gagal. Tapi ini bukan ancaman terakhir.

Alunan geledek tendangan-tendangan keras Valencia kembali berbuah gol pada menit ke-68. Sekarang giliran Ruben Baraja yang mengoyak jala Casillas.

Dari sisi kanan kotak penalti, Pablo menyodorkan bola kepada Baraja yang berada di luar kotak penalti. Tanpa kontrol, Baraja melepaskan tendangan voli ke sudut kanan bawah gawang Casillas. Skor 3-0 untuk tuan rumah.

Unggul cukup besar, Valencia terus saja menguji Cannavaro dan Christoph Metzelder di jantung pertahanan Madrid. Namun, skor 3-0 untuk Valencia bertahan hingga akhir laga.

Dengan hasil ini, Valencia mempertahankan posisi di zona Liga Champions. Dengan 59 poin, tim asuhan Unai Emery berada di peringkat keempat, berselisih empat angka dari Atletico Madrid di tempat kelima.

Bagi Madrid, kekalahan ini bisa jadi akhir perjuangan mereka berebut gelar dengan Barcelona. Dengan sisa tiga laga, paling banyak Madrid mengakhir musim dengan 87 poin.

Kenyataan ini menguntungkan Barcelona. Bila berhasil meraih tiga angka dari Villarreal, Minggu (10/5) maka Barcelona akan meraih 88 poin. Barcelona akan berpesta gelar di kandang sendiri.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Tim Indonesia Siap Tempur


GUANGZHOU, KOMPAS.com - Tim Indonesia berada dalam kondisi siap tempur jelang pertandingan pertama di ajang kejuaraan bulu tangkis beregu campuran Piala Sudirman. Indonesia akan melawan Jepang pada partai perdana di Sub Grup 1B, Minggu (10/5), di Guangzou Gymnasium, Guangzhou, China.

Semua pemain dalam kondisi baik. Pertandingan pertama melawan Jepang tidak boleh lepas, kata Wakil Manajer II Lius Pongoh, di Guangzhou, Sabtu (9/5).

Indonesia akan melawan Jepang pada pertandingan yang dimulai pukul 14.00 waktu setempat atau pukul 13.00 WIB. Pada pertandingan lain di Sub Grup 1B, juara bertahan China akan berhadapan dengan Inggris pada pukul 19.00 waktu setempat (18.00 WIB).

Latihan terakhir pun dilakukan para pemain Indonesia, Sabtu (9/5). Pemain-pemain tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putra berlatih pagi hari di tempat pertandingan Guangzhou Gymnasium. Adapun siang harinya giliran pemain-pemain ganda putri dan campuran di tempat latihan, masih di area Guangzou Gymnasium.

Pemain-pemain yang disiapkan untuk diturunkan diberi latihan lebih dalam bertahan, seperti yang didapat ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda. Mereka berlatih bertahan dengan melawan tiga pemain, yaitu Shendy Puspa Irawati, Meiliana Jauhari, dan pemain ganda campuran Fran Kurniawan.

Di sektor ganda campuran, Liliyana Natsir mendapat latihan drilling dari pelatih Richard Mainaky lebih dari satu kali.

Melawan Jepang yang peringkat pemain-pemainnya berada di bawah pemain Indonesia, tim Merah Putih seharusnya bisa mendapat kemenangan hingga 5-0. Akan tetapi, Lius mengatakan, pemain tidak boleh lengah, karena pertandingan pertama menjadi partai sangat penting untuk menentukan langkah berikutnya.

Setelah melawan Jepang, Indonesia akan melawan Inggris pada pertandingan Senin (11/5), lalu bertemu China pada 14 Mei. Dua pertandingan awal dinilai Lius menjadi partai paling penting untuk mendapat posisi dua besar dalam klasemen di Sub Grup1B.

Sementara itu di Sub Grup 1A, Malaysia akan melawan Korea Selatan dan Denmark beradapan dengan Hongkong

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Kemenangan Demokrat Dirayakan di Cikeas


JAKARTA, KOMPAS.com — Kemenangan Partai Demokrat dalam Pemilu Legislatif 9 April 2009 akan disyukuri dan dirayakan di Puri Cikeas Indah, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/5).

Puri Cikeas Indah adalah kediaman Susilo Bambang Yudhoyono yang sejak 2001 hingga sekarang menjadi basecamp perjuangan dan pemenangan Partai Demokrat.

Perayaan kemenangan Partai Demokrat sedianya dilakukan di Jakarta International Expo, Kemayoran, 9 Mei 2009. Namun, karena hasil penghitungan KPU baru didapat tengah malam, perayaan ditunda dan tempatnya dipindah di Cikeas.

Sebelum perayaan dan syukuran atas kemenangan Partai Demokrat, di Bravo Media Center, Menteng, digelar jumpa pers menyambut kemenangan ini. BMC adalah salah satu operator kampanye yang disewa Partai Demokrat.

Info akan adanya syukuran kemenangan Partai Demokrat didapat dari aparat Istana Kepresidenan Jakarta yang rutin menyampaikan agenda Istana Kepresidenan. Kegiatan Presiden dan kegiatan Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat tampaknya tak lagi dipisahkan.

Kemenangan memang kerap membuat lupa. Mari berpesta.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Inilah Hasil Akhir Perolehan Suara Nasional Pemilu

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhirnya menetapkan hasil perolehan suara nasional pemilu legislatif 9 April lalu. Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary langsung membacakan perolehan suara nasional 44 partai peserta pemilu, menetapkan dan mengesahkannya.

"Hasil penghitungan suara pemilu DPR yang dilaksanakan sejak 26 April hinggal 9 Mei 2009 ditetapkan dan dinyatakan sah," demikian Hafiz menetapkan hasil pemilu.

Hasil akhir, jumlah suara total 104.099.785 . Berikut adalah hasil keseluruhan perolehan suara 44 partai politik berdasarkan nomor urut, nama partai, perolehan suara dan persentase suara :

1. Partai Hanura 3.922.870 (3,77)

2. PKPB 1.461.182 (1,40)

3. PPPI 745.625 (0,72)

4. PPRN 1.260.794 (1,21)

5. Gerindra 4.646.406 (4,46)

6. Barnas 761.086 (0,73)

7. PKPI 934.892 (0,90)

8. PKS 8.206.955 (7,88)

9. PAN 6.254.580 (6,01)

10. PPIB (0,19)

11. Partai Kedaulatan 437.121 (0,42)

12. PPD 550.581 (0,53)

13. PKB 5.146.122 (4,94)

14. PPI 414.043 (0,40)

15. PNI Marhaenisme 316.752 (0,30)

16. PDP 896.660 (0,86)

17. Pakar Pangan 351.440 (0,34)

18. PMB 414.750 (0,40)

19. PPDI 139.554 (0,13)

20. PDK 669.417 (0,64)

21. Republika-N 630.780 (0,64)

22. Partai Pelopor 341.914 (0,33)

23. Golkar 15.037.757 (14,45)

24. PPP 5.533.214 (5,32)

25. PDS 1.541.592 (1,48)

26: PNBK 468.696 (0,45)

27. PBB 1.864.752 (1,79)

28. PDI-P 14.600.091 (14,03)

29. PBR 1.264.333 (1,21)

30. Partai Patriot 547.351 (0,53)

31. Demokrat 21.703.137 (20,85)

32. PDKI 252.293 (0,31)

33. PIS 320.665 (0,31)

34. PKNU 1.327.593 (1,43)

41. Partai Merdeka 111.623 (0,11)

42. PPNUI 146.779 (0,14)

43. PSI 140.551 (0,14)

44. Partai Buruh 266.203 (0,25)

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Ratusan Umat Buddha Peringati Detik-detik Waisak

JAKARTA, KOMPAS.com — Sekitar 500 umat Buddha di daerah Menteng dan sekitarnya memenuhi Wihara Buddha Metta Arama, Menteng, Jakarta Pusat, untuk memeringati Hari Trisuci Waisak 2553/2009 yang jatuh pada hari Sabtu, 9 Mei 2008. Umat telah berdatangan di wihara sejak pukul 07.00. Padahal, peringatan Waisak baru dimulai pukul 09.00 dan detik-detik Waisak pada tepat pukul 11.01.

Ketika puja Waisak berlangsung, para umat terus berdatangan hingga memenuhi pelataran belakang wihara. Setelah membacakan doa-doa dan bermeditasi, umat kemudian mendengarkan pesan Waisak yang disampaikan oleh Bhikkhu Padipadaro. Padipadaro mengimbau agar umat Buddha mengikuti suri teladan Buddha dalam melayani sesama.

"Melalui Waisak ini, hendaknya umat Buddha juga selalu meningkatkan pengamalan ajaran-ajaran Buddha," ujar Padipadaro ketika menyampaikan pesan Waisak.

Detik-detik Waisak merupakan saat-saat pertapa Siddharta Gautama mencapai penerangan sempurna di Hutan Gaya, India, pada tahun 588 SM. Peringatan detik-detik Waisak ini biasanya diperingati umat dengan bermeditasi sejenak merenungkan sifat-sifat luhur Buddha.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

SBY Sibuk, Deklarasi Capres-Cawapres Diundur 15 Mei

JAKARTA, KOMPAS.com — Partai Demokrat mengundur waktu deklarasi pasangan yang akan mendampingi capresnya, Susilo Bambang Yudhoyono.

Sedianya, deklarasi akan dilakukan pada 11 Mei 2009 di Bandung. Ketua DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum mengatakan, keputusan rapat Tim 9 dengan SBY malam tadi memutuskan untuk mengundurkan deklarasi pada 15 Mei mendatang dengan lokasi yang sama.

Anas mengungkapkan, salah satu alasan pengunduran karena kesibukan dan kepadatan agenda SBY sebagai presiden. "Pertimbangan paling pokok karena jadwal kesibukan Pak SBY sebagai presiden yang cukup padat sampai tanggal 15 Mei," kata Anas, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (9/5).

Kesibukan SBY, Anas menjelaskan, menghadiri World Ocean Conference (WOC) di Manado yang berakhir pada 15 Mei. "Tanggal 15 siang sampai di Jakarta, malamnya langsung ke Bandung untuk deklarasi," kata Anas.

Ia membantah bahwa pengunduran waktu deklarasi karena menunggu kubu PDI Perjuangan mengumumkan siapa pasangan yang akan disandingkan dengan capresnya, Megawati Soekarnoputri. Nama cawapres SBY kemungkinan baru akan diketahui pada hari deklarasi. Anas mengatakan, partainya tidak berpretensi mengumumkan dan menyerahkan hak sepenuhnya kepada SBY, kapan menyampaikannya kepada publik.

Deklarasi yang mepet waktu terakhir pendaftaran pasangan capres-cawapres pada 16 Mei membuat Demokrat mau tidak mau mendaftar pada hari terakhir. "Ya, kita mengoptimalkan waktu yang tersedia," ujar dia.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Laurent Nkunda, Mantan Guru Jadi Tukang Bantai

BERITA tertangkapnya pentolan pemberontak Laurent Nkunda pada Kamis (22/1) di wilayah Rwanda seakan menjadi asa baru bagi proses tuntasnya tragedi kemanusiaan di kawasan Afrika tengah.

Mendengar nama Laurent Nkunda, boleh jadi, warga Rwanda maupun Kongo dari suku Hutu bakal bergidik. Kejadian baku bunuh antara dua suku Tutsi dan Hutu di kawasan bergelora jantung Afrika itu masih berbekas di benak.

Belum pernah ada titik temu abadi antara kedua suku itu. Dalam kasus genosida 1994 yang secuplik kisah nyatanya menjadi potret film layar lebar Hotel Rwanda, lagi-lagi, Hutu dan Tutsi saling sembelih...

Nkunda, kelahiran 2 Februari 1967 adalah mantan jenderal Angkatan Bersenjata Republik Demokratik Kongo (RDK). Bapak enam anak asal Tutsi itu menjadi pentolan pemberontakan yang beroperasi di Provinsi Nord- Kivu. Sama seperti alasan yang "dijual" untuk mengesahkan pembantaian massal, Nkunda juga berkilah melindungi sukunya dari terjangan bedil dan belati Hutu.

Menurut catatan, anak buah Nkunda ada sekitar 3.000-an orang. Nkunda yang dikenai tuduhan melakukan kejahatan perang pada September 2005 dan kasusnya diselidiki oleh Pengadilan Kejahatan Internasional, sebelumnya, adalah bagian dari Brigade Pasukan ke-83 RDK.

Seperjalanan hidupnya, Nkunda banyak makan asam garam dalam peperangan. Tadinya, Nkunda ingin menjadi psikolog. Maka dari itulah, dia masuk fakultas psikologi di Universitas Kisangani di Kongo.

Alih-alih tercapai cita-citanya, profesi gurulah yang melekat pada Nkunda sebelum pada akhirnya menjadi tentara. Kichanga adalah kota tempat pria yang fasih berbahasa Inggris dan Prancis ini mengajar para muridnya.

Sebagai tentara yang akrab dengan bau anyir darah, catatan pencapaian Nkunda lumayan menjadi buah mulut. Diuber-uber oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dengan tudingan melakukan kejahatan kemanusiaan, Laurent Nkunda tercatat di peristiwa genosida Rwanda.

Sementara, pada rentang waktu satu dasawarsa lebih sejak peristiwa tersebut, nama Laurent Nkunda disebut-sebut dalam perang Kongo pertama. Dua tahun kemudian atau tepatnya pada 2 Mei 2002, pada perang Kongo kedua, Komisioner Hak-hak Asasi Manusia PBB Mary Robinson menyerukan agar Nkunda ditangkap. Alasannya, pria berkacamata itu, bersama dengan anak buahnya, menculik dan memukuli dua penyelidik PBB. Pada tahun sama, Nkunda dikenai tuduhan pembantai 160 orang di kota tempat dirinya belajar di perguruan tinggi, Kisangani.

Selanjutnya, nama Nkunda juga masih dibicarakan orang dalam penyerangan Bukavu (2004), bentrokan dengan pasukan Republik Demokrasi Kongo (2005), dan serangan Desember 2006.

Jika dihitung selama jangka waktu tersebut, 5,4 juta jiwa mati sia-sia selama krisis Kongo. Para korban selain menjadi tumbal pembantaian antarsuku itu juga tergilas wabah penyakit dan kekurangan gizi. (Josephus Primus dari berbagai sumber)

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

MAKASSAR, JUMAT — Pesawat Merpati Nusantara dengan nomor penerbangan MZ-762 tujuan Timika gagal lepas landas dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, setelah ban belakang bagian kiri pecah.

Saat ini, Jumat (16/1), pesawat masih berada di ujung landasan pacu (runway) 1.3. Proses evakuasi masih berlangsung. Seluruh penumpang yang terdiri dari 164 orang dan tujuh kru dilaporkan selamat.

Asisten Manajer SIM Tapor dan Humas PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Hasanuddin, Didi, mengatakan, peristiwa terjadi pukul 10.10 Wita. Saat melaju hendak lepas landas, roda kiri bagian belakang pecah.

Pilot Capt Yanuar Trisanto langsung memutuskan untuk membatalkan lepas landas dan memberhentikan pesawat di ujung landasan pacu. Kendati terjadi guncangan, tidak ada penumpang yang dilaporkan terluka.

“Pada pukul 11.30, posisi pesawat masih di ujung runway dan menunggu evakuasi. Roda pesawat akan diganti dan ditarik ke apron (lapangan parkir pesawat),” kata Didi.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Bayar Pakai Uang, Kembaliannya Permen (2)

Direktur PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk, Drs Setyadi Surya, tak menampik, banyak pelanggan Ramayana mengeluhkan uang kembaliannya yang berbentuk permen.

"Keluhan Ibu Ira bukan satu-satunya yang sampai pada kami. Banyaknya relatif. Saya tidak bisa menyebutkan berapa jumlahnya. Kami menyadari keberatan pelanggan. Itu sebabnya kami tengah mencari cara terbaik soal kembalian receh itu."

Ramayana, tandas Setyadi, sudah berusaha setiap hari ke Bank Indonesia menukarkan kepingan uang logam di bawah nominal Rp 500. "Tapi sejauh ini, sulit sekali memperoleh uang pecahan di bawah nominal Rp 500 di sana. Tidak selalu ada. Kalau kepingan Rp 500, sih, banyak"

Bagaimana bila kostumer ganti membayar belanjaannya dengan kumpulan permen? "Kalau saya setujui, nanti kami disalahkan Pemerintah. Permen, kan, bukan alat tukar bayar. Kalau kami memberi permen, itu karena belum menemukan solusi. Sudahlah, mari kita cari solusinya bersama," kilah Setyadi.

Hal senada dilontarkan oleh Linda Valentin, tim marketing Alfamart. "Kami kesulitan mendapatkan uang nominal kecil dari BI." Meski begitu, Linda menegaskan, jalan keluar yang diambil Alfamart tidak akan merugikan konsumennya. "Salah satu solusinya, kami menawarkan pembayaran dengan kartu debit."

Tidak itu saja. Alfamart juga mengeluarkan kartu pra bayar (pre paid card) yang bisa dimanfaatkan konsumen, "Sehingga tidak perlu menggunakan uang tunai saat bertransaksi. Dengan begitu, konsumen sama sekali tidak rugi, bukan?," tandas Linda.

Tak hanya swalayan yang memberi uang kembalian di bawah Rp 500 ke pembeli dalam bentuk permen. Holan Bakeri pun memberlakukan kebijakan sama. "Tapi, kembalian permen itu hanya jalan terakhir. Semampu mungkin, kami memberi uang kembalian. Kalau ada pasti diberi," papar Erlin, Perwakilan dari Holan Bakeri Cikini, Jakarta.

Bila tidak, sambungnya, biasanya kasir menanyakan dulu, apakah pembeli punya uang receh sehingga pihaknya bisa memberi kembalian genap. "Misalnya, kami harus mengembalikan Rp 8. 300, kalau kostumer punya uang receh Rp 200, kami akan kembalikan Rp 8.500. Bila tidak, kami terpaksa memberi dua buah permen. Permen yang kami berikan benar-benar permen yang harganya di atas Rp 100 sehingga kostumer bisa menerima. Di Holan Bakeri tidak ada harga barang dengan pecahan di bawah Rp 100."

Kebijakan permen sebagai uang kembalian, lanjutnya, sudah berlaku dua bulan belakangan ini. "Itu karena kami kesulitan memperoleh uang receh. Kami tidak bisa langsung menukar uang receh ke BI. Bisanya ke bank swasta. Mereka yang menukar uang receh ke BI. Itu pun tidak selalu dapat. Karena itu, kami putuskan memberi permen."

Diakui Erlin, dampak pemberian permen itu dirasakan langsung oleh kasir, karena kostumer komplain langsung ke kasir. "Pernah ada kostumer membayar sebagian barang yang dibelinya dengan permen serupa permen kami. Apa boleh buat, harus diterima. Pembeli, kan, macam-macam tabiatnya."

Cuma Rupiah Yang Sah

Soal susahnya menukar uang receh, dibantah Kepala Direktorat Pengedaran Uang Bank Indonesia (BI), Edy Siswanto. "BI selalu membuka layanan penukaran uang di loket-loket layanan kas kantor BI dan penyediaan kas keliling yang ada di 20 lokasi (pasar dan mal) di Jakarta dan beberapa lokasi lainnya di luar Jakarta."

Untuk Jakarta, layanan kas keliling dilakukan sebanyak 1 kali dalam seminggu dan setiap mobil kas menyediakan uang Rp 300 juta dengan uang pecahan Rp 20 ribu ke bawah. Sedangkan untuk luar Jakarta, setiap kota disediakan satu mobil kas keliling yang datang tiap dua bulan sekali dengan penyediaan uang yang lebih besar, yaitu Rp 800 juta.

Edy berharap, dengan adanya kas keliling ini, para nasabah individual dan retailer semakin terbantu dan tidak merasa kesulitan dalam menjalankan kegiatan usahanya. "Jadi, sebenarnya tidak ada alasan lagi bagi para retailer untuk tetap menggunakan permen sebagai uang kembalian pecahan Rp 500 ke bawah. Hal ini juga sesuai dengan Pasal 2 UU RI No 3 Tahun 2004 yang mengatakan alat pembayaran yang sah di Negara RI adalah rupiah."

Namun, diakui Edy, BI tidak mengawasi retailer nakal secara langsung, melainkan hanya sekadar menindaklanjuti informasi dari masyarakat yang disampaikan langsung ke BI atau melalui media massa. "Sebagai tindak lanjutnya, kami memberi imbauan pada retailer untuk melakukan pemenuhan uang pecahan kecil melalui perbankan atau kas keliling yang diselenggarakan BI."

Jadi, tak ada alasan lagi untuk memberi kembalian dalam bentuk permen, bukan?

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Bayar Pakai Uang, Kembaliannya Permen (1)

Rasanya dongkol banget dikasih uang kembalian berupa permen? Kita kan bayarnya pakai uang. Bukan permen!

Mungkin banyak dari Anda yang pernah merasakan pengalaman menyebalkan seperti yang dialami Melly Rahayu (28) barusan. Tanpa penjelasan, tiba-tiba saja uang kembalian berubah wujud jadi permen. Ya, praktik uang kembalian yang diganti permen belakangan ini makin marak terjadi di berbagai swalayan dan juga toko. Konsumen pun dibuat seakan tak berdaya.

Melly yang menjadi pelanggan Alfamart di kawasan industri Cikarang bercerita, "Setiap kali saya dan teman-teman belanja, selisih uang kembalian selalu diganti permen. Ini sudah keterlaluan. Masak uang kembalian Rp 400 diganti 4 butir permen? Berapa sih harga sebutir permen? Kenapa sih tidak menyediakan uang receh? Kalau begini caranya, apa pembeli boleh bayar pakai permen?"

Karena kesal, kembalian berupa permen sering ia hibahkan ke kasir. Namun, karena kejadian serupa terus-menerus menimpanya, kekesalan pun tak tertahankan lagi. Melly lantas mengirim surat pembaca ke sebuah media. "Namun, sampai sekarang enggak ada tanggapan tuh dari pihak swalayan. Tetap saja begitu," sungutnya.

Ira Umboh (33) pernah mengalami hal serupa. Bedanya, uang kembalian Rp 200 setelah belanja di Alfamart, Sukabumi, langsung dimasukkan kasir ke kantong donasi tanpa bilang apa-apa. Ira yang menuangkan kekesalannya lewat surat pembaca menambahkan, "Dua hari setelah surat itu dimuat, datang perwakilan Alfamart untuk minta maaf. Mereka membenarkan sedang ada program donasi. Sayangnya, mereka kok tidak menempelkan selebaran pemberitahuan dari kantor pusat. Donasinya juga tidak ada transparansinya."

Tidak ditanggapi

Rupanya pengalaman buruk Ira tak hanya itu. Ramayana Blok M Mall adalah tempat ia dan suami biasa berbelanja. Di sana, mereka sering kali mendapat uang kembalian berupa permen. September silam, ia terpaksa bersitegang dengan kasir di swalayan tersebut.

Saat itu Ira berbelanja dua item barang seharga Rp 8.300 dan membayar dengan uang Rp 10.000. Kasir memberinya uang kembalian 1 lembar Rp 1.000, 1 koin Rp 500, dan dua buah permen. "Uangnya saya terima, permennya saya tolak. Saya minta diberi uang Rp 200. Dengan wajah cemberut, kasir bilang, enggak ada kembalian Rp 200."

Sebetulnya, kata Ira, ia tak mempermasalahkan nominalnya. "Namun, kok enak sekali memberi kembalian kepada konsumen dengan permen. Sejak kapan permen dijadikan alat tukar pembayaran? Apa sulitnya menyediakan uang recehan," ujarnya.

Karena kesal dengan pengalaman pahitnya yang terakhir itulah, Ira menulis surat pembaca kepada sejumlah media online dan mengadu ke YLKI. Ternyata, tidak ada tanggapan sama sekali dari Ramayana. "Malahan waktu suami saya belanja baju di departement store-nya, uang kembalian Rp 500 juga diberi permen. Namun, suami menolak. Dia ngotot minta uang dan akhirnya diberi juga. Aneh kan? Ada itikad memberi uang kembalian enggak sih sebenarnya?"

Berhubung masih sering kali mengalami hal seperti itu, Ira berencana mengumpulkan setruk belanjaan plus permen dari swalayan mana pun tempatnya belanja. "Kalau sudah terkumpul banyak, permennya mau saya pakai buat belanja ke swalayan itu. Coba, mereka konsekuen enggak dengan cara seperti itu."

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Roket dari Lebanon Kembali Hantam Israel

JERUSALEM, RABU — Tiga roket dari Lebanon kembali menghantam wilayah Israel utara, Rabu (14/1). Ini adalah insiden serupa kedua sejak Israel menyerbu Jalur Gaza yang sudah berlangsung 19 hari.

Polisi Israel mengatakan, roket itu jatuh ke wilayah terbuka di kota Kiryat Shemona dan tidak ada laporan korban jiwa. Warga Israel di wilayah utara sudah diminta mengamankan diri menuju perlindungan bom.

Empat roket dari Lebanon juga mendarat di Israel utara, Kamis (8/1) lalu. Pejuang Hizbullah yang bermarkas di Lebanon membantah menembakkan roket-roket tersebut. Kelompok-kelompok pejuang Palestina berskala kecil yang juga bermarkas di Lebanon diduga menjadi pelakunya.

Para pejabat Israel mengungkapkan kekhawatirannya bahwa para milisi di Lebanon berusaha melibatkan diri sebagai bentuk solidaritas atas serangan Israel terhadap wilayah Hamas di Gaza.

Para pejabat Lebanon mengatakan tentara Israel langsung membalas tembakan roket itu dengan menembakkan mortir ke Lebanon selatan. Militer Israel mengatakan tembakan itu diarahkan ke sumber peluncuran roket.

Sementara itu, pesawat-pesawat tempur Israel terus menggempur wilayah Gaza. Dalam sebuah serangan mereka menghantam kompleks pemamakan, tempat peluncuran roket, gudang senjata dan terowongan di Jalur Gaza.

Hari ini, Sekjen PBB Ban Ki-moon tiba di kota Kairo, Mesir untuk mendesak Israel dan Hamas mematuhi resolusi gencatan senjata.

Sejauh ini, sedikitnya 975 warga Palestina tewas dalam serangan Israel. Sebanyak 13 warga atau tentara Israel juga tewas, empat di antaranya terkena roket dari Gaza dalam pertempuran sejak 27 Desember itu.

Sumber : kompas.com


Selengkapnya...

Perang Sengit Terus Berlanjut

KAIRO, SABTU - Kendati Dewan Keamanan PBB telah menetapkan Resolusi 1860, konflik di Jalur Gaza tetap berkobar. Israel masih menghujani Jalur Gaza dengan bom dan mortir, Jumat (9/1).

Memasuki hari ke-14, Israel melakukan sekitar 50 serangan udara ke Jalur Gaza dan menewaskan 22 warga sipil. Jumlah korban tewas bertambah menjadi 785 orang sejak Israel menyerang wilayah itu pada 27 Desember 2008. Kelompok Hamas membalas dengan menembakkan 15 roket ke dua kota di wilayah selatan Israel, yaitu Beersheba and Ashkelon, dan melukai satu orang.

Tank-tank Israel menembaki sejumlah lokasi di Gaza. Saksi mata menuturkan, tank Israel mengenai target di Jabaliya dan Beit Lahiya di utara serta Zeitun, tetangga Gaza City. Di Jabaliya, sebuah stasiun bahan bakar terbakar setelah sebuah roket menghantam gudang kayu di dekatnya. Asap hitam tebal terlihat membubung ke angkasa akibat kebakaran itu.

Sebuah bangunan bertingkat lima di Gaza rata dengan tanah setelah diterjang roket Israel. Sedikitnya tujuh orang tewas.

Baik Israel maupun Hamas menolak menerima resolusi Dewan Keamanan PBB No 1860 yang antara lain mendorong gencatan senjata segera antara Palestina dan Israel di Jalur Gaza. Resolusi juga menyerukan dilaksanakannya penyaluran bantuan kemanusian tanpa hambatan ke Jalur Gaza.

PM Israel Ehud Olmert dilaporkan setuju tetap melakukan serangan militer, sementara Menteri Pertahanan Ehud Barak menginginkan gencatan senjata.

Menlu Israel Tzipi Livni menolak mentah-mentah gencatan senjata. Hamas pun tegas menolak karena resolusi itu mengabaikan kepentingan rakyat Palestina.

Aksi protes mendesak penarikan tentara Israel dari Jalur Gaza terjadi di berbagai tempat. Puluhan ribu orang di Irak, Tepi Barat, Jerusalem, Mesir, dan Jordania, turun ke jalan menyerukan tuntutan mereka, Jumat.

Terancam gagal

Di Kairo, pembicaraan gencatan senjata yang dimediasi Mesir terancam gagal karena ketidaksepakatan soal pengamanan perbatasan. Kairo menolak penempatan pasukan asing di perbatasannya dengan Jalur Gaza sepanjang 14,5 kilometer.

”Pembicaraan gencatan senjata berhenti di tempat. Makin banyak yang merasa bahwa upaya Mesir dan Perancis ini tidak akan berhasil,” kata salah seorang diplomat senior Uni Eropa.

Di Jakarta, sejumlah tokoh masyarakat madani yang dikoordinasi Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Din Syamsuddin mendatangi Kedutaan Besar Amerika di Jakarta, untuk menyampaikan surat pada Presiden Barack Obama. Surat berisi permintaan agar AS menjaga perdamaian dunia dengan nilai-nilai demorasi yang selama ini dibanggakannya.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional Soetrisno Bachir meminta agar kepedulian terhadap rakyat Palestina jangan dikotori kepentingan politik dalam negeri yang sebentar lagi melaksanakan pemilu.

Hamas bertahan

Ketegaran Hamas dan faksi-faksi Palestina lainnya di Jalur Gaza cukup mengejutkan, meskipun telah digempur Israel selama 14 hari dari udara, laut dan udara. Barat, khususnya AS, harus menerima bahwa Hamas adalah bagian signifikan dari peta politik di Palestina dan Timur Tengah.

Pengamat politik yang juga wartawan kawakan Mesir, Muhammad Hasanein Haikal dan pemikir Palestina Azmi Bishara kepada televisi satelit Aljazeera menegaskan hal itu, Kamis malam, menanggapi kehebatan Hamas menghadapi gempuran Israel yang berlebihan itu.

Menurut Bishara, kondisi politik internal Israel menjelang pemilu legislatif pada 10 Februari membuat partai politik-politik di Israel berlomba mencari simpati dan popularitas.

Bishara mengatakan, popularitas partai Kadima pimpinan Menlu Tzipi Livni dan partai Buruh pimpinan Ehud Barak yang sedang berkuasa kini sedang melorot dibanding partai oposisi Likud yang dipimpin Benjamin Netanyahu.

Karena itu, lanjut Bishara, Livni dan Barak memutuskan menyerang Jalur Gaza dengan harapan bisa menaikkan popularitas. Aksi ini juga berkaitan dengan masa transisi di AS dari pemerintah Presiden George W. Bush ke Barack Obama.

Pengamat politik Mesir Muhammad Hasanein Haikal juga mengatakan, Israel kali ini melancarkan agresi terbesar ke Jalur Gaza untuk melemahkan kekuatan Hamas, baik infrastruktur, politik maupun militernya, karena Hamas dianggap sebagai penghalang terwujudnya penyelesaian politik versi AS dan Israel di Timur Tengah. (ap/afp/reuters/fro/mam)

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

BEIRUT, KAMIS — Pasukan Israel menembakkan mortir ke arah Lebanon selatan, Kamis (8/1), setelah beberapa roket ditembakkan oleh militan Lebanon ke wilayah Israel utara. Serangan bersenjata lintas perbatasan yang berlangsung singkat itu merupakan yang pertama sejak Israel melancarkan serangan terhadap kelompok militan Hamas di Jalur Gaza pada 27 Desember tahun lalu, pertempuran yang sejauh ini telah menewaskan lebih dari 700 warga Palestina.

Meskipun belum diketahui pasti apakah ini merupakan isyarat dari meluasnya konflik, bentrokan tersebut jelas menandakan peningkatan ketegangan antara Hisbullah dan Israel setelah kedua belah pihak dalam beberapa hari terakhir saling mengancam untuk menggencarkan serangan. Pemerintah Lebanon menerangkan, 3 roket Katyusha ditembakkan ke Israel dari Naqoura, dusun pesisir di sebelah utara Lebanon.

Pasukan Israel menggencarkan serangan balasan dengan menembakkan 6 mortir. Belum diketahui apakah terdapat korban jiwa akibat serangan Israel tersebut. Beberapa stasiun televisi melaporkan, mortir-mortir tersebut jatuh di sebuah lembah dekat sebuah dusun yang terletak sekitar 3 kilometer utara perbatasan Israel.

Sementara itu, polisi Israel melaporkan, sekitar 3 roket jatuh di sekitar Nahariya, kota perbatasan di Israel utara. Satu orang dilaporkan menderita cedera ringan akibat serangan ini.

Hisbullah merupakan sekutu Hamas. Namun, Hisbullah menahan diri untuk tidak menggencarkan serangan saat Israel terlibat serangan melawan militan Hamas di Jalur Gaza.

Israel menjelaskan, serangannya itu ditujukan untuk menghentikan aksi Hamas menembakkan roket ke Israel. Hisbullah menerangkan keinginannya untuk tidak menyeret Lebanon ke dalam pertempuran dengan Israel kendati Lebanon menyatakan siap bertempur apabila diserang Israel.

Faksi militan Palestina juga terdapat di Lebanon. Front Komando Pembebasan Palestina yang didukung Suriah telah memperingatkan akan melancarkan serangan bersenjata ke Israel apabila serangan terhadap Gaza berlanjut.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

DKI Akan Bangun Fly Over di Casablanca

JAKARTA, KAMIS - Untuk mengurangi kemacetan di Jalan Satrio (Casablanca), Setiabudi, Jakarta Selatan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengkaji pembangunan fly over atau jembatan layang di kawasan tersebut.

Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo mengatakan, Pemprov telah melakukan survei lalulintas di Jalan Satrio. Berdasarkan hasil survei, volume kendaraan yang menggunakan Jalan Satrio sangat padat, khususnya dari arah Jalan Mas Mansyur, Tanah Abang. Selain pelintas, banyak juga pengguna jalan yang memang bertujuan akhir ke sekitar Jalan Satrio, entah ke kantor atau ke tempat-tempat belanja. "Kondisi ini menimbulkan beban cukup berat bagi Jalan Satrio. Akibatnya kemacetan panjang tidak dapat dihindari lagi,” kata Fauzi Bowo di Balaikota, Kamis (8/1).

Fly over diharapkan akan memecah arus lalulintas menjadi dua. Kendaraan bermotor yang bersifat through traffic (hanya melintas) dapat menggunakan fly over sedangkan kendaraan bermotor yang bersifat local traffic atau melakukan kegiatan di kawasan gedung-gedung di kawasan Jalan Satrio dan sekitar Casablanca bisa melewati Jalan Satrio. “Rencana itu masih dalam tahap pengkajian. Mudah-mudahan awal semester pertama tahun ini kajiannya sudah selesai,” kata Fauzi.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta berencana akan menata kawasan Jalan Satrio, sepanjang 1,4 kilometer, menjadi kawasan sentra belanja dan bisnis yang mirip Orchad Road di Singapura.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Hamas Tangkap Serdadu Israel

DUBAI,MINGGU-Sayap militer Hamas berhasil menangkap seorang prajurit Israel di Gaza, kata laporan televisi Al Arabiya, Minggu (4/1). Jaringan televisi yang bermarkas di Dubai itu tidak menjelaskan sumber dari laporan tersebut.

Al Jazeera, jaringan televisi kawasan itu lainnya, juga melaporkan berita yang sama, berdasarkan laporan stasiun televisi yang berpangkalan di Gaza.

Sementara itu, tank-tank Israel dan pasukan infantrinya terlibat bentrokan sengit di Jalur Gaza, Minggu, dalam serangan darat yang dilancarkan setelah delapan hari militer negara Yahudi itu melancarkan serangan udara yang menelan banyak korban.

Namun demikian, serangan-serangan Israel tak mampu menghentikan serangan-serangan roket dan mortir yang dilakukan para pejuang Gaza terhadap wilayah Israel.

Presiden Mesir, Hosni Mubarak, menegaskan ’Mesir mengutuk sekeras-kerasnya operasi darat yang dilakukan Israel di Jalur Gaza, dan serangan terhadap wilayah itu dengan berbagai kekuatan.

Mesir menyerukan kepada Israel agar segera menghentikan serangan-serangan mereka tanpa syarat, dan menyerukan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) serta Kuartet Timur Tengah untuk melakukan tanggungjawab mereka sepenuhnya, tanpa ditunda untuk menghentikan agresi Israel.

Tetapi, Menteri Pertahanan Israel, Ehud Barak, mengatakan: "Itu tidak mudah. Serangan tak bisa diperpendek." Juru bicara militer negara Yahudi, Mayor Avital Leibovitch mengatakan, sasaran serangan adalah untuk menghancurkan infrastruktur Hamas di daerah-daerah operasionalnya.

Sementara itu pejabat Hamas, Ismail Radwan, mengatakan: "Kami telah mempersiapkan pernyataan kemenangan untuk Anda (rakyat Palestina) ... dan Anda akan segera menyaksikannya." Terhadap tentara Israel, Radwan mengatakan, bahwa Gaza tidak akan menjadi tempat piknik, tetapi ’Gaza akan menjadi kuburan Anda semua.’ Juru bicara sayap bersenjata Hamas, Abu Ubaida, menegaskan bahwa Zionis harus tahu bahwa pertempurannya di Gaza akan kalah.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Sean McCormack mengatakan kepada pemerintah Israel, bahwa aksi militernya harus memperhatikan potensi dampak terhadap penduduk sipil. AS sangat prihatin atas situasi kemanusiaan di Gaza. Namun dia juga mengatakan, bahwa Hamas menjadikan rakyat Gaza sebagai sandera. Dia mengharapkan gencatan senjata harus dilakukan secepat mungkin, ’tetapi kami ingin gencatan senjata itu bertahan lama tidak terbatas waktunya.’

Sementara itu, Sekjen PBB, Ban Ki-moon menyatakan kepada Perdana Menteri Israel Ehud Olmert melalui telepon, tentang keprihatinannya dan kekecewaannya, dan minta Israel menjamin keselamatan rakyat sipil, serta mengizinkan bantuan-bantuan kemanusiaan mencapai tempat-tempat yang dituju.

Sekjen menyerukan mitra-mitra kawasan dan internasional untuk menggunakan semua pengaruhnya untuk mengakhiri secepatnya pertumpahan darah dan penderitaan rakyat Palestina.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...


WASHINGTON, JUMAT — Presiden George W Bush, Jumat waktu setempat menyatakan roket-roket yang diluncurkan Hamas atas Israel sebagai sebuah "aksi teror" dan menggambarkan bahwa gencatan senjata di Gaza jelas sulit dilakukan tanpa adanya monitoring untuk menghentikan aliran senjata kepada kelompok teroris.

Bush memilih menyampaikan pidatonya yang direkam di radio menanggapi tragedi paling berdarah di Timur Tengah dalam satu dekade ini. Serangan ini mulai seminggu lalu. Pesawat-pesawat Israel menghujani bom di Jalur Gaza menghantam kelompok militan Palestina Hamas yang membuat trauma Israel bagian tenggara karena menghujani roket secara intensif.

"Amerika Serikat sedang melakukan upaya diplomatik untuk mencapai gencatan senjata yang benar-benar dihormati," ujar Bush. "Hanya mengandalkan janji dari Hamas untuk gencatan senjata merupakan tindakan sia-sia. Mesti ada mekanisme pengawasan sehingga dapat terjamin arus pengiriman senjata ke kelompok teroris di Gaza dapat diakhiri." Gedung Putih merilis siaran radio ini pagi-pagi sekali, pada Sabtu ini.

Sebelumnya dikabarkan, lebih dari 400 warga Palestina dan empat warga Israel tewas dalam serangan membabi buta ini. PBB memperkirakan, Jumat, seperempat warga Palestina yang tewas adalah warga sipil.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...

Klab Malam Terbakar, 58 Tewas di Malam Tahun Baru

BANGKOK,KAMIS-Kebakaran dahsyat di sebuah klab malam di Bangkok, Thailand menewaskan sedikitnya 58 orang yang sedang merayakan Tahun Baru dan melukai lebih dari 100 orang.

Beberapa saksi mata mengatakan kebakaran berasal dari kembang api sementara yang lain menyebutkan kebakaran akibat arus pendek.

"Kami semua sedang berdansa dan tiba-tiba ada kobaran api besar yang keluar dari depan panggung dan semua orang melarikan diri," kata...

wanita peserta pesta, Oh Benyamas, Kamis (1/1) di jalan di luar puing klab malam yang masih membara itu.

Oh mengatakan para pengunjung diberi kembang api beberapa saat menjelang tengah malam dan begitu tanda waktu menunjukkan mulainya tahun 2009, kembang api mulai menyala di tempat dansa dan memicu kebakaran besar. "Orang-orang mulai berlarian menuju pintu-pintu dan memecahkan kaca-kaca jendela," katanya.

Puluhan mayat yang dibungkus selimut putih diletakkan di trotoar di luar klab itu sementara petugas memadamkan kebakaran di Ekkamai, sebuah jalan yang terkenal dikunjungi orang asing dan warga Thailand dari kelas atas.

Banyak mayat ditemukan dalam keadaan hangus dan sulit dikenali, dan gedung itu musnah dilalap si jago merah. Regu penolong menggunakan truk pick-up untuk membawa mayat-mayat dari tempat kejadian.

Saksi mata Tos Maddy, yang memperkirakan 400 orang memadati klab malam itu, mengatakan ia mendengar apa yang dia kira ledakan listrik sekitar pukul 12:30 dini hari waktu setempat, diikuti oleh desak-desakan pengunjung di pintu-pintu keluar.

"Terdengar suara dentuman dan orang-orang berlarian menyelamatkan diri. Kebakaran berlangsung sangat cepat," katanya kepada Reuters. Beberapa lagi melukiskan kobaran api menjilat langit-langit gedung itu sebelum runtuh.

"Saya di kamar mandi saat itu dan begitu keluar, saya melihat kobaran api di atap dan jatuh ke lantai," kata Montika Boontang (28) di dekat rumah sakit Bangkok, tempat mayoritas korban cedera mendapat perawatan.

Thanat Wongsanga, wakil kepala polisi Thong Lor dekat klab malam itu, mengatakan penyebab kebakaran tersebut belum diketahui. Media setempat mengatakan masalah listrik mungkin penyebabnya. Polisi menyatakan korban tewas mencapai 58 orang dan lebih 120 orang cedera.

Tempat-tempat hiburan malam Bangkok, beberapa di antaranya dapat menampung lebih 1.000 tamu sering diprihatinkan karena soal keamanannya walaupun tidak ada laporan tentang insiden di tempat-tempat itu selama lima tahun terakhir.

Sumber : kompas.com

Selengkapnya...